Rekonsiliasi Kegiatan Statistik Industri, Pertambangan, Energi, Konstruksi dan Pertanian - News - BPS-Statistics Indonesia Bengkulu Province

Ingin mendapatkan insight instan (AI generated) mengenai data yang dihasilkan BPS? Silahkan kunjungi datacap.web.bps.go.id

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke pst1700@bps.go.id

The publication of Bengkulu Province in Figures 2025 is available and can be accessed here || Publikasi digital Provinsi Bengkulu Dalam Infografis dapat diakses disini

Rekonsiliasi Kegiatan Statistik Industri, Pertambangan, Energi, Konstruksi dan Pertanian

Rekonsiliasi Kegiatan Statistik Industri, Pertambangan, Energi, Konstruksi dan Pertanian

April 24, 2019 | BPS Activities


“Dalam era globalisasi dewasa ini data statistik industri pengolahan, pertambangan, energi, konstruksi dan pertanian menjadi sangat penting. Data yang berkualitas, lengkap, dan tepat waktu dalam penyajiannya merupakan kriteria utama yang harus kita penuhi” ujar Kepala BPS Provinsi Bengkulu, Dyah Anugrah Kuswardani dalam pembukaan rekonsiliasi kegiatan statistik Produksi 2019 di Hotel Amaris, Bengkulu (23/4).
Adapun tujuan dari pelaksanaan rekonsiliasi ini adalah agar peserta rekonsiliasi terutama pada seksi Statistik Produksi BPS Kabupaten/Kota memiliki pemahaman yang menyeluruh mengenai kegiatan yang ada di bidang Statistik Produksi, meningkatkan kualitas Indeks Produksi Industri Besar dan Sedang (IBS) bulanan, Industri Mikro dan Kecil (IMK) triwulanan, dan konstruksi triwulanan serta meningkatkan sinergi dan koordinasi kegiatan di Seksi Industri, Seksi Pertambangan, Energi, Konstruksi dan Seksi Pertanian.
Kegiatan rekonsiliasi statistik industri, pertambangan, energi, konstruksi dan pertanian diikuti oleh 20 orang peserta dari BPS Kabupaten/Kota dan BPS Provinsi Bengkulu pada tanggal 23 -24 April 2019.
Rekonsiliasi ini juga merupakan ajang dalam membangun komunikasi antar BPS Provinsi dan Kabupaten/Kota.
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu (BPS-Statistics Bengkulu Province)Jl. Adam Malik Km.8 Kota Bengkulu

38225

Telp (62-736) 349117-118

Mailbox : bengkulu@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia