Ingin mendapatkan insight instan (AI generated) mengenai data yang dihasilkan BPS? Silahkan kunjungi datacap.web.bps.go.id
Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke pst1700@bps.go.id
The publication of Bengkulu Province in Figures 2025 is available and can be accessed here || Publikasi digital Provinsi Bengkulu Dalam Infografis dapat diakses disini
Bang Ken Kunjungi BPS Provinsi Bengkulu
March 2, 2022 | Other Activities
Siang ini, BPS Provinsi Bengkulu Kedatangan Tamu dari DPD RI Wilayah Bengkulu yaitu Bapak H. Ahmad Kanedi SH, MH atau akrab dipanggil Bang Ken. Kehadiran Bang Ken ialah dalam rangka diskusi terkait Kemiskinan di Provinsi Bengkulu.
Dalam Penjelasan terkait kemiskinan, Win Rizal selaku Kepala BPS Provinsi Bengkulu menekankan pentingnya untuk menjaga tingkat inflasi. Karena semakin tinggi tingkat inflasi, tingkat kemiskinan juga akan mengalami peningkatan. Selain itu ada pendekatan khusus yang ditawarkan untuk menekan kemiskinan yakni membuat pertumbuhan ekonomi, layanan sosial dan pengeluaran pemerintah yang bermanfaat bagi penduduk miskin. “Memperbaiki akses penduduk miskin terhadap sumberdaya pembangunan merupakan salah satu strategi yang efektif untuk menurunkan kemiskinan” ujar Win.
Dalam pengarahannya, Bang Ken menyampaikan pentingnya informasi yang akurat terkait data kemiskinan yang sumbernya dari BPS. “Alhamdulilah, sudah ada tadi penjelasan yang konkrit dari BPS terkait strategi penanggulangan kemiskinan” ucap Bang Ken.