Rapat Koordinasi Persiapan SP 2020 antara BPS, Dukcapil & Kominfotik Provinsi Bengkulu - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu

Ingin mendapatkan insight instan (AI generated) mengenai data yang dihasilkan BPS? Silahkan kunjungi datacap.web.bps.go.id

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke pst1700@bps.go.id

Publikasi Provinsi Bengkulu Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini || Publikasi digital Provinsi Bengkulu Dalam Infografis dapat diakses disini

Rapat Koordinasi Persiapan SP 2020 antara BPS, Dukcapil & Kominfotik Provinsi Bengkulu

Rapat Koordinasi Persiapan SP 2020 antara BPS, Dukcapil & Kominfotik Provinsi Bengkulu

25 Maret 2019 | Kegiatan Statistik Lainnya


Dalam menghadapi pelaksanaan SP 2020, BPS Provinsi Bengkulu Bersama Dinas Dukcapil dan Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu mengadakan rapat koordinasi persiapan pelaksanaan SP 2020, yang dilaksanakan pada hari kamis tanggal 21 Maret 2019 bertempat di Aula Bunga Kibut BPS provinsi Bengkulu rapat dimulai pukul 09.00 WIb sampai dengan pukul 12.00 WIB. Mengawali sambutan pada rapat koordinasi Kepala BPS provinsi mengakatakan bahwa metode pelaksanan Senus Penduduk SP2020 berbeda dengan pelaksanaan SP2010 dimana pada pelaksaan SP2010 dulu masih menggunakan metode door to door. SP2020 menggunakan metode kombinasi dengan data dasar dari dukcapil, yang nantinya akan diverifikasi oleh pengurus SLS. BPS punya wilayah kerja namanya Blok Sensus tidak melihat SLS tetapi memperhatikan muatan Blok Sensus. Sekarang tahun 2019 BPS melayer Blok sensus dengan SLS untuk keperluan combine method. Data yang kurang valid di tingkat SLS seperti data pendidikan, ketenagakerjaan dan mungkin status perkawinan, “sehingga harus dibahas bersama bagaimana mengatasinya” ujar Dyah sesaat menjelaskan kemungkinan terkait kendala pada pelaksanaan lapangan nantinya.
Terkait combine method, ada metode kesadaran sendiri untuk melakukan update data kependudukan dengan CAWI. Metode tersebut tidak mungkin diterapkan di rural area mengingat Bengkulu masih banyak wilayah pedesaan bahkan belum terjangkau sinyal internet. Target SP2020 adalah satu data kependudukan, tahun 2021 baru dilaksanakan Sensus untuk menghitung parameter kependudukan. Pada tahun 2019 BPS dan Adminduk akan berkoordinasi terkait database, Adminduk akan menyerahkan data kependudukan kepada ke BPS. BPS ingin koordinasi tidak hanya sampai disini demi mengawal suksesnya SP2020. Dari kominfotik kepala BPS provinsi juga mohon bantuannya dalam melakukan sosialisasi persiapan dan pelaksanaan SP 2020. Lebih lanjut Dyah menyampaikan bahwa pada pelaksanaan SP 2020 nanti BPS akan menggunakan metode Self Enumeration diharapkan dilakukan oleh mahasiswa, pembina PKH, PL KB dll untuk mencapai target 30% padahal saat uji coba hanya mencapai 3%. Mohon kepada instansi pendidikan mensosialisasikan self enumerator. Mari sama-sama kita sosialisasikan pelaksanaan SP2020 untuk menciptakan satu data kependudukan Indonesia, bulan pelaksanan Sensus Penduduk SP 2020 atau Sensus date adalah bulan Juli 2020.
Kepala Dinas Kependudukan dan Catat Sipil provinsi Bengkulu Bpk. Ichawan mengungkapan bahwa terkait dengan data kependudukan yang mereka lakukan atau mereka miliki antara lain:
• Data kependudukan yang dikerjakan dukcapil berdasarkan pelaporan. Sehingga kami tidak tahu update terbaru jika mereka tidak melapor. Idealnya data pendidikan dilaporkan, tetapi jika tidak ada kepentingan mereka tidak akan lapor. Data pokok biasanya diturunkan dari dukcapil tetapi update data belum dapat dipenuhi jika tidak dilaporkan.
• Tidak matchingnya data sebenarnya bisa diminimalisir dengan adanya gerakan KISa (sadar data kependidikan) dalam rangka memutakhirkan data kependudukan.
• Dirjen dukcapil merilis data gregat kondisi 1-31 Juni yang baru diolah pada bulan Agustus, data semester 2 (dua) baru dipublish pada bulan Februari, dan sudah dicetak dalam buku agregat, sehingga lebih cepat untuk persiapan sensus. Jumlah penduduk provinsi Bengkulu sebanyak 1.999.539 jiwa persemester 2 (dua) tahun 2018. Pertambahan penduduk 1 (satu) tahun tidak banyak hanya dibawah 15 ribu, dengan besaran per semester ± 5.000-7.000 jiwa. Dengan adanya basis data mudah-mudahan tidak ada selisih antara BPS dan dukcapil, sedangkan data yang diperoleh dari TNP2K tidak cocok dengan data yang dimiliki oleh dukcapil.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu (BPS-Statistics Bengkulu Province)Jl. Adam Malik Km.8 Kota Bengkulu

38225

Telp (62-736) 349117-118

Mailbox : bengkulu@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik