Ingin mendapatkan insight instan (AI generated) mengenai data yang dihasilkan BPS? Silahkan kunjungi datacap.web.bps.go.id
Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke pst1700@bps.go.id
Publikasi Provinsi Bengkulu Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini || Publikasi digital Provinsi Bengkulu Dalam Infografis dapat diakses disini
BINCANG SP2020 LANJUTAN DI RRI PRO 1 BENGKULU
1 Juni 2022 | Kegiatan Statistik
Pada Rabu (1/6), Kepala BPS Provinsi Bengkulu, Win Rizal, mengisi dialog interaktif di Radio RRI Pro 1 Bengkulu. Dipandu oleh Mbak Mia selaku penyiar, bincang pagi ini membahas mengenai Sensus Penduduk 2020 (SP2020) Lanjutan.
Dalam kesempatan tersebut, Win menyampaikan tujuan dan manfaat dari SP2020 Lanjutan. "Lewat pendataan ini akan diperoleh informasi lengkap mengenai kondisi penduduk, khususnya di Provinsi Bengkulu" ujar Win. Hasil tersebut nantinya akan sangat bermanfaat sebagai dasar kebijakan pemerintah dalam melakukan perencanaan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Oleh karena besarnya manfaat dari SP2020 Lanjutan, Win menuturkan agar masyarakat yang nantinya terkena sampel diharapkan dapat menerima petugas pendata dengan baik dan memberikan data yang benar. "Data yang bapak/ibu/saudara sampaikan dilindungi kerahasiaannya oleh Undang-Undang dan kebenaran data yang disampaikan akan menentukan arah pembangunan di Provinsi Bengkulu" pesan Win.
Dialog selengkapnya dapat dilihat di Kanal Youtube RRI Net Bengkulu.