Ingin mendapatkan insight instan (AI generated) mengenai data yang dihasilkan BPS? Silahkan kunjungi datacap.web.bps.go.id
Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke pst1700@bps.go.id
Publikasi Provinsi Bengkulu Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini || Publikasi digital Provinsi Bengkulu Dalam Infografis dapat diakses disini
2021, Persentase Balita Usia 0-5 Bulan yang diberi ASI Eksklusif Meningkat
11 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Pemberian Air Susu Ibu (ASI) eksklusif merupakan salah satu indikator yang digunakan untuk mengukur keberhasilan pencapaian Target Pembangunan Berkelanjutan (TPB) yaitu menghilangkan segala bentuk kekurangan gizi ditahun 2030. Pemberian ASI eksklusif juga menjadi salah satu target dari World Health Assembly yaitu meningkatkan angka ASI eksklusif untuk bayi sampai dengan umur 6 bulan paling tidak mencapai angka 50 persen. Kedua hal tersebut menunjukkan bahwa pemberian ASI merupakan hal penting bagi pemenuhan nutrisi pada anak.
Tercatat pada tahun 2021, persentase balita usia 0-5 bulan yang diberi ASI eksklusif di Provinsi Bengkulu sebesar 67,08 persen, meningkat bila dibanding tahun sebelumnya sebesar 61,76 persen.