KENALAN DENGAN SEKOLAH IKATAN DINAS POLSTAT STIS - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu

Ingin mendapatkan insight instan (AI generated) mengenai data yang dihasilkan BPS? Silahkan kunjungi datacap.web.bps.go.id

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke pst1700@bps.go.id

Publikasi Provinsi Bengkulu Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini || Publikasi digital Provinsi Bengkulu Dalam Infografis dapat diakses disini

KENALAN DENGAN SEKOLAH IKATAN DINAS POLSTAT STIS

KENALAN DENGAN SEKOLAH IKATAN DINAS POLSTAT STIS

13 Januari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Apakah #Sahabatdata sudah tahu, kenal atau pernah mendengar tentang Politeknik Statistika STIS (Polstat STIS)?


Polstat STIS adalah perguruan tinggi kedinasan di Badan Pusat Statistik (BPS). Sekolah Ikatan dinas yang menjadi kebanggan bangsa Indonesia ini, menjadi primadona karena memiliki keunggulan antaralain kuliah gratis (tanpa bayar biaya kuliah) dan setelah lulus langsung diangkat menjadi ASN, baik itu di BPS di seluruh Indonesia maupun di Kementerian/Lembaga/Dinas/ Instansi lain sesuai pilihan formasi saat pendaftaran.


Nah, dalam rangka mensosialisasikan Polstat STIS , BPS Provinsi Bengkulu ikut berpartisipasi dalam kegiatan "Edufair 2025" yang diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK) Provinsi Bengkulu. Kegiatan ini dilaksanakan di SMAN 2 Kota Bengkulu. Adapun pesertanya merupakan siswa/i SMA, MA dan SMK se-Provinsi Bengkulu. Siswa/i peserta begitu antusias mendatangi stand BPS Provinsi Bengkulu untuk bertanya-tanya secara langsung dengan alumni AIS/STIS tentang Polstat STIS.


Selain stand, dalam kegiatan ini juga diadakan sesi paparan untuk menjelaskan tentang kampus. Harapannya, dengan sosialisasi ini dapat meningkatkan minat dan jumlah peserta yang lulus Polstat STIS dari Provinsi Bengkulu.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu (BPS-Statistics Bengkulu Province)Jl. Adam Malik Km.8 Kota Bengkulu

38225

Telp (62-736) 349117-118

Mailbox : bengkulu@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik